Rabu, 28 Januari 2015


Air Putih Memiliki Manfaat  - Air putih memang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan tubuh, meminum banyak air putih juga dapat mendetoxifikasi racun pada tubuh, disarankan memiliki 8 gelas air perhari atau 2 liter. Namun ternyata air putih bisa memiliki manfaat lebih jika ditambahkan beberapa bahan berikut ini. 

 1. Daun Mint 
Mencampurkan daun mint kedalam daun mint dapat menambahkan kesegaran dan rasa manis pada air. Meminum air putih yang dicampurkan daun mint akan membuat perut anda nyaman dan membantu melancarkan pencernaan anda. 

 2. Mentimun Mentimun 
memang dikenal dengan kandungan air nya yang banyak dan ampuh untuk mencegah peradangan karena memiliki kandungan anti inflamasi. Mencampurkan protongan timun pada air putih akan dapat mengembalikan cairan tubuh dengan baik. 

 3. Lemon 
Anda bisa menaruh potongan lemon kedalam air putih atau juga bisa dengan menambahkan perasan air lemon kedalam air putih. Air lemon juga ampuh untuk mendetox racun pada tubuh dan juga memiliki manfaat untuk menyeimbangkan asam alkali pada tubuh. 

4. Jahe Rempah 
Rempah yang satu ini memang memiliki banyak sekali manfaat, contohnya seperti untuk menghangatkan tubuh, menjaga kesehatan sistem pencernaan serta membuat perut terasa nyaman. Jahe ternyata ampuh untuk minuman detox. Tambahkan potongan jahe kedalam air putih atau bisa juga jahe yang sudah diparut. Jadi itulah manfaat lebih minum air putih jika ditambahkan dengan beberapa bahan diatas. Semoga bermanfaat.

0 komentar: